Resep Bubur Kacang Merah Tanpa Santan


loading...
Kacang merah memang paling enak dimasak bubur. Kalau tidak suka atau tidak memungkinkan mengonsumsi santan, sepertinya resep bubur kacang merah tanpa santan ini laik dijadikan referensi.

Soal rasa, tak kalah enak dengan yang menggunakan santan. Simak baik-baik penjelasannya berikut ini supaya hasilnya memuaskan.


Bahan untuk membuat bubur kacang merah tanpa santan:
1. 200 gram kacang merah.
2. 1 liter air putih.
3. Larutan tepung maizena yang dibuat dari 1 sendok makan tepung maizena dan 2 sendok makan air putih.

Pelengkap:
1. 2 lembar daun pandan, disimpul.
2. 0,25 sendok teh garam.
3. 100 gram gula merah yang sudah disisir.


Tips:
1. Jumlah gula merah yang digunakan dapat disesuaikan selera.
2. Tidak menutup kemungkinan untuk mengganti air putih dengan susu, bila suka.


Cara membuat bubur kacang merah tanpa santan:
1. Rebus kacang merah bersama air dan semua pelengkap yang sudah siapkan, masak sambil diaduk sampai kacang merah matang dan empuk.
2. Tuangkan larutan tepung maizena, aduk sampai mengental dan meletup-letup, angkat.
3. Pindah ke wadah saji, bubur kacang merah tanpa santan sudah siap dinikmati. Simak juga resep masak bubur udang tidak pedas untuk balita atau resep bubur kacang hijau spesial lezat.

Resep bubur kacang merah tanpa santan ini setara buat 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: