Resep Es Kolak Setup Pisang Rasa Wangi Kayu Manis


loading...
Kolak setup merupakan salah satu varian dari kolak pisang. Selain tidak menggunakan santan sehingga rasanya segar, minuman ini juga menawarkan sensasi lain. Yaitu, penggunaan kayu manis yang membuat aroma wangi dan rasanya jadi lebih sedap.

Nah, pada kesempatan ini Area Halal akan membahas resep minuman yang cocok dihidangkan dalam kondisi dingin itu.

Namanya, resep es kolak setup pisang raja wangi kayu manis. Simak baik-baik penjelasannya supaya hasilnya memuaskan.


Bahan untuk membuat es kolak setup pisang raja wangi kayu manis:
1. 7 buah pisang raja, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 2 liter air putih.

Pelengkap:
1. Kayu manis seukuran 7 sentimeter.
2. 3 butir cengkeh.
3. 200 gram gula merah.
4. 0,25 sendok teh garam.
5. 600 gram es batu, diserut atau dipecah.
6. 50 gram gula pasir.


Tips:
1. Selain pisang raja, Anda juga bisa menggunakan pisang kepok.
2. Jumlah gula yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara membuat es kolak setup pisang raja wangi kayu manis:
1. Rebus air bersama kayu manis dan cengkeh sampai menguap, kecilkan api kompornya.
2. Tambahkan semua pelengkap yang belum digunakan dan potongan pisang raja, kecuali es serut, masak sambil diaduk sesekali sampai matang, angkat, diamkan sampai suhunya menjadi normal.
3. Pindah ke wadah saji, tambahkan es serut atau pecahan es batu, es kolak setup pisang raja wangi kayu manis siap dinikmati. Simak juga resep es gempol gula merah atau resep smoothies pisang dan mangga menggoda selera.

Resep es kolak setup pisang raja wangi kayu manis ini cukup untuk 8 orang. 
loading...

Subscribe to receive free email updates: