Resep Cah Bayam Saus Tiram Sederhana Tapi Nikmat


loading...
Masakan cah merupakan salah satu resep masakan praktis yang bahan utamanya biasanya terdiri atas sayur-mayur. Seperti, kangkung, bayam, dan sejenisnya. Meski dimasak dengan sangat sederhana, namun bila komposisi bumbunya tepat, makan akan tercipta masakan yang nikmat. Salah satu referensi resep cah yang laik direkomendasikan adalah resep cah bayam saus tiram berikut ini. Simak baik-baik supaya hasilnya memuaskan.


Bahan untuk memasak cah bayam saus tiram sederhana tapi nikmat:
1. 4 ikat bayam, petik daunnya saja.
2. 100 mililiter air putih.
3. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.

Bumbu cah bayam saus tiram sederhana tapi nikmat:
1. 1 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
2. 0,5 siung bawang bombay, iris tipis.
3. 1 sendok teh kecap ikan.
4. 1 sendok makan saus tiram.
5. Garam, gula pasir, dan alda putih bubuk secukupnya.
6. 0,5 sendok teh minyak wijen.


Tips:
1. Bila ingin pedas, Anda boleh menambahkan irisan cabai.
2. Pastikan untuk menggunakan daun bayam yang masih segar.


Cara memasak cah bayam saus tiram sederhana tapi nikmat:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
3. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, dan minyak wijen, aduk rata.
4. Tuangkan air putih, aduk rata.
5. Masukkan bayam, aduk sampai layu.
6. Tambahkan semua bumbu yang belum digunakan, aduk sampai larut dan matang, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, cah bayam saus tiram sederhana tapi nikmat sudah bisa dinikmati. Simak juga resep sayur bobor bayam segar atau resep bening bayam jagung manis.

Resep cah bayam saus tiram sederhana tapi nikmat ini cukup untuk 8 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: