Resep Cah Bayam dan Bakso Praktis


loading...
Pada kesempatan ini Area Halal akan mempersembahkan satu lagi resep masakan praktis yang harus Anda ketahui. Bahan utama yang digunakan adalah sayur bayam dan bakso. Jenis bakso yang digunakan boleh apa saja. Misalnya, bakso ikan, bakso daging sapi, atau bakso daging ayam.

Masakan seperti ini paling cocok dihidangkan sebagai menu sarapan atau sebagai menu pendamping.


Bahan untuk memasak cah bayam dan bakso praktis:
1. 1 ikat bayam, petik daunnya saja.
2. 10 butir bakso, masing-masing dipotong menjadi 2 bagian atau sesuai selera.
3. 250 mililiter air putih.
4. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.

Bumbu untuk memasak cab bayam dan bakso praktis:
1. 2 siung bawang putih, dimemarkan.
2. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
3. 0,5 sendok teh kaldu bubuk instan.
4. Jahe seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.


Tips:
1. Bila ingin pedas, Anda boleh menambahkan irisan cabai.
2. Supaya tambah sedap rasa dan aromanya, tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan udang ebi.


Cara memasak cah bayam dan bakso praktis:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
3. Tuangkan air putih dan tambahkan garam, gula pasir, lada putih bubuk, serta kaldu bubuk instan, aduk rata.
4. Masukkan bayam dan basko, aduk sampai matang, angkat.
5. Pindah ke wadah saji, cah bayam dan bakso praktis sudah siap disajikan. Simak juga resep cah sawi tahu dan putih telur atau resep telur ikan goreng tepung enak.

Resep cah bayam dan bakso praktis ini cukup untuk 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: