Resep Cah Sawi Tahu dan Putih Telur


loading...
Resep cah sawi putih ini sungguh spesial karena dikolaborasikan dengan putih dan tahu. Anda juga dapat menggunakan telur puyuh jika kurang suka dengan putih telur.

Cah sawi umumnya dijadikan sebagai menu pendamping. Pasalnya, cita rasa bumbu cah memang tergolong ringan. Cah sawi putih cocok dihidangkan bersama pepes ikan tongkol enak dan atau tumis bakso ikan baik untuk kesehatan.


Bahan:
1. 1 ikat sawi, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 3 buah tahu putih, potong bentuk dadu atau balok dengan ukuran sesuai selera, goreng sampai berkulit.
3. 100 gram putih telur yang sudah matang, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera, kemudian digoreng sampai berkulit.
4. 200 mililiter air kaldu.
5. Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.

Bumbu:
1. 4 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai halus.
2. 1 siung bawang bombay, iris tipis.
3. Garam secukupnya.
4. Gula pasir secukupnya.
5. Lada putih bubuk secukupnya.
6. 2 sendok teh saus tiram.

Tips:
1. Jika ingin lebih sedap, tambahkan udang segar atau udang ebi.
2. Tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan cabai pada masakan ini.


Cara membuat:
1. Panaskan mentega atau margarin sampai meleleh untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
3. Masukkan sawi putih, tumis sampai tercampur rata.
4. Tambahkan saus tiram, gula pasir, garam, dan lada putih bubuk, tumis kembali sampai tercampur rata.
5. Tuangkan air putih, masak sampai mendidih.
6. Tambahkan tahu dan putih telur, aduk sampai meresap, matikan api kompornya.
7. Pindah ke wadah saji, cah sawi putih putih telur dan tahu siap dihidangkan. Simak juga resep sayur terong aneka sayuran & kacang merah masak santan atau resep sayur bobor bayam segar.

Adapun resep cah sawi putih telur dan tahu ini setara buat 4 porsi atau lebih.
loading...

Subscribe to receive free email updates: