Resep Mendoan Renyah Sederhana


loading...
Ingin tahu cara bikin mendoan yang renyah dan enak, tapi dimasak dengan teknik masak yabg sederhana? Berikut ini resep lengkapnya. Asal tahu saja, camilan ini juga dapat dihidangkan sebagai menu berbuka puasa.

Selain itu camilan ini juga tergolong sehat. Pasalnya, Anda bisa mengombinasikan dengan anek sayur. Salah satunya adalah wortel. Supaya mudah dikonsumsi dan dicampurkan pada adonan, iris wortel tipis memanjang.

Perlu diketahui, tempe yang digunakan untuk mengaplikasikan resep mendoan yang renyah dan enak, tapi cara bikin atau membuatnya sederhana cukup mudah.


Bahan:
1. Tepung sagu: 100 gram.
2. Tepung terigu protein sedang: 4 sendok makan.
3. Tempe: 1 blok, iris tipis. Bahan ini juga dapat digunakan untuk resep perkedel tempe sederhana dan resep tempe goreng tepung crispy.
4. Telur (ini manfaat kuning telur buat kesehatan tubuh) ayam: 1 butir.
5. Air putih: 25 mililiter.
6. Daun bawang: 2 utas, iris tipis.
7. Minyak sayur: secukupnya untuk menggoreng.

Bumbu yang dihaluskan:
1. Bawang putih: 3 siung.
2. Garam: secukupnya.
3. Gula pasir: secukupnya.
4. Lada putih bubuk: secukupnya.
5. Kunyit: 2 sentimeter.
6. Kaldu bubuk instan: secukupnya.


Tips:
1. Fungsi telur selain sebagai pengembang juga untuk membuat tekstur adonan tepung menjadi empuk setelah digoreng.
2. Tingkat kekentalan adonan dapat disesuaikan selera.
3. Saat menggoreng disarankan menggunakan api sedang.


Cara membuat mendoan renyah sederhana:
1. Masukkan semua bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam wadah untuk membuat adonan tepung.
2. Larutkan dengan air putih.
3. Masukkan tepung terigu, tepung sagu, dan telur, aduk sampai tercampur rata dan membentuk adonan yang kental.
4. Tambahkan daun bawang, aduk sampai tercampur rata.
5. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
6. Celupkan tempe ke dalam adonan tepung, angkat, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna kuning kecokelatan dan matang, angkat, tiriskan.
7. Susun di wadah saji, mendoan renyah sederhana siap dihidangkan. Simak juga resep pisang goreng garing & renyah isi keju serta resep tahu goreng isi bihun.

Adapun resep mendoan renyah sederhana ini setara buat 4 porsi atau lebih.
loading...

Subscribe to receive free email updates: