Resep Tumis Kembang Kol dan Bakso Saus Tiram Spesial


loading...
Pernah masak kembang kol. Ya, tanaman yang juga disebut kubis bunga ini memiliki rasa yang sedikit manis dengan tekstur yang renyah. Sepintas, bentuknya mirip dengan brokoli.

Nah, pada kesemptan ini Area Halal akan mengulas salah satu resep kembang kol. Bahan makanan mentah yang digolongkan ke dalam sayur-mayur ini cocok dimasak apa saja. Tapi, paling cocok dimasak tumis.

Agar rasanya lebih kaya, sengaja ditambahkan irisan bakso. Adapun jenis bakso yang digunakan pun boleh apa saja disesuaikan selera, baik bakso sapi, bakso ayam, bakso ikan, atau bakso udang. Semua bakso jenis ini juga bisa Anda gunakan untuk membuat bakso bakar enak.


Asal tahu saja, pada beberapa kesempatan sebelumnya, Area Halal juga sudah sempat membahas resep dan cara membuat bakso. Jika ingin membuat sendiri, silakan simak pentol bakso sehat dan halal atau bakso udang spesial.

Bukan cuma mengandalkan sensasi unik dari kembang kol dan bakso, masakan tumis yang satu ini juga menawarkan cita rasa spesial karena menggunakan saus tiram sebagai salah satu bumbu intinya. Yuk, langsung simak saja ulasan lengkap resep tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial berikut ini hingga tuntas agar hasilnya lezat menggoda selera.


Bahan masak tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial:
1. 1 bonggol kembang kol segar, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 10 butir bakso, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian atau sesuai selera, goreng sampai mengembang.
3. 100 mililiter air putih.
4. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.

Bumbu masak tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial:
1. 2 sendok makan saus tiram.
2. 2 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
3. 0,75 siung bawang bombay, iris tipis, kemudian dicincang sampai lembut.
4. Jahe seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.
5. Lengkuas seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.
6. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
7. 0,5 sendok teh kaldu ayam instan.


Tips:
1. Bila ingin menambahkan rasa pedas, Anda bisa menambahkan irisan cabai. Jenis cabai yang digunakan bisa disesuaikan selera. Bila menginginkan rasa pedas yang kuat, Anda bisa memakai cabai rawit merah. Tapi, jika ingin rasa pedas yang sedang-sedang saja, silakan menggunakan cabai merah keriting.
2. Sebenarnya menggunakan saus tiram sudah cukup untuk memberikan rasa gurih yang khas pada masakan ini. Tapi, jika menginginkan sensasi yang lebih kuat, Anda bisa menambahkan udang, rebon, ebi, atau ikan teri nasi segar pada masakan ini.
3. Bila menginkan kuah yang lebih banyak, tentu saja Anda bisa menambahkan takaran air.
4. Menambahkan irisan tomat merah pada masakan ini akan membuat cita rasanya menjadi lebih segar, bila Anda suka.


Cara memasak tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
3. Tambahkan jahe dan lengkuas, tumis sampai harum.
4. Masukkan kembang kol, tumis sampai tercampur rata dan agak layu.
5. Tuangkan air putih dan tambahkan saus tiram serta bumbu yang belum digunakan, tumis sampai tercampur rata dan matang, dan angkat.
6. Pindah ke wadah saji, tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial sudah siap dinikmati bersama sayur bayam dan wortel serta ikan pindang goreng tepung crispy.

Adapun resep tumis kembang kol dan bakso saus tiram spesial ini cukup untuk 4 porsi. Selamat mencoba!
loading...

Subscribe to receive free email updates: