Resep Salmon Kukus Bumbu Minimalis Lezat Menggoda Selera
loading...
Tak banyak bumbu untuk memasak daging salmon kukus kali ini. Pasalnya, bumbu yang digunakan tergolong minimalis.
Meski begitu, tetap menawarkan cita rasa lezat yang menggoda selera. Tak percaya? Silakan coba cicipi sendiri hasil akhirnya.
Simak baik-baik penjelasan selengkapnya resep salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera berikut ini supaya hasilnya memuaskan.
Meski begitu, tetap menawarkan cita rasa lezat yang menggoda selera. Tak percaya? Silakan coba cicipi sendiri hasil akhirnya.
Simak baik-baik penjelasan selengkapnya resep salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera berikut ini supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk memasak salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera:
1. 200 gram daging ikan salmon, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera atau biarkan utuh.
2. 1 sendok makan mentega untuk menumis.
Bumbu masak daging salmon bumbu minimalis lezat menggoda selera:
1. 1 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
2. 0,5 siung bawang bombay, cincang sampai lembut atau diiris tipis.
3. Garam dan lada putih bubuk secukupnya.
Tips:
1. Disarankan untuk menggunakan daging ikan salmon yang masih segar.
2. Sebelum dimasak, balur ikan salmon dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
Cara memasak ikan salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera:
1. Panaskan mentega sampai meleleh untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum, angkat.
3. Susun daging ikan salmon pada nampan tahan panas.
4. Tuangkan tumisan bawang.
5. Tambahkan garam dan lada putih bubuk, masukkan ke dalam panci pengukus yang sebelumnya sudah dipanaskan, kukus sampai matang (lebih kurang selama 30 menit), angkat.
6. Pindah ke wadah saji, salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera siap dinikmati. Simak juga resep tumis ikan salmon sederhana atau resep tumis ikan salmon plus brokoli & tahu spesial.
Resep salmon kukus bumbu minimalis lezat menggoda selera ini cukup untuk 4 porsi.
loading...