Resep Aneka Bubur Mutiara Sederhana dan Sehat


loading...
Cara mengaplikasikannya cukup sederhana. Di samping itu, makanan ini juga tergolong menyehatkan badan karena kaya akan serat. Ya, resep aneka bubur mutiara sederhana dan sehat ini dapat Anda aplikasikan sebagai alternatif menu makana untuk buah hati.

Di samping itu, makanan sehat ini juga dapat dijadikan sebagai menu camilan sehat. Apalagi bila dihidangkan pada pagi atau sore hari. Kandungan karbohidrat yang ada pada makanan ini juga cukup mengenyangkan. Jadi, dapat dijadikan sebagai penunda lapar menunggu waktu makan siang atau makan malam.

Tentu saja resep aneka bubur sagu mutiara sederhana dan sehat ini juga dapat Anda jadikan sebagai menu cuci mulut. Atau, hanya sekadar sebagai hidangan penutup.


Bahan untuk membuat bubur mutiara sederhana dan sehat:
1. 100 gram sagu mutiara aneka warna.
2. 775 air putih.
3. 100 gram gula pasir.
4. Garam secukupnya.
5. 2 lembar daun pandan, disimpul.

Bahan untuk membuat saus santan (rebus sampai mendidih):
1. 0,5 liter santan yang dibuat dari 0,5 butir kelapa.
2. Garam secukupnya.
3. Larutan tepung beras yang dibuat dari 2 sendok teh tepung beras dan 2 sendok makan air putih.

Bahan pelengkap:
1. Nangka.
2. Susu kental manis.


Tips:
1. Bahan pelengkap yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Jumlah gula pasir yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Selain gula pasir, sebagai pemanis, Anda juga bisa menggantinya dengan madu.


Cara membuat aneka bubur mutiara sederhana dan sehat:
1. Tuangkan air putih ke dalam panci.
2. Tambahkan garam dan daun pandan, rebus sampai mendidih.
3. Masukkan sagu mutiara aneka warna, masak sambil diaduk sampai mengental, matikan api kompornya, sisihkan.
4. Ambil secukupnya, letakkan di wadah saji.
5. Siram dengan saus santan.
6. Tambahkan bahan pelengkap, aneka bubur mutiara sederhana dan sehat ini setara siap dihidangkan.

Adapun resep aneka bubur mutiara sederhana dan sehat ini setara buat 4 orang. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep makanan sehat dan bergizi untuk anak balita 3 serta resep masakan non-kolesterol part 3. Kedua resep makanan atau masakan sehat tersebut tergolong mudah untuk diaplikasikan.
loading...

Subscribe to receive free email updates: