Resep Sup Ikan Asam Pedas Sehat dan Halal


loading...
Ini berbeda dengan resep sup yang biasanya. Pasalnya, bahan yang digunakan adalah daging ikan. Jenisnya boleh apa saja, seperti, nila, tuna, kakap, kerapu, gurami, patin, hingga tengiri, pun boleh digunakan.

Yang jelas pilih ikan yang memiliki lemak cukup. Berbeda dengan lemak unggas atau mamalia, lemak ikan mengandung omega yang baik sehingga sehat.

Di samping itu, resep ini juga halal karena menggunakan bahan dan bumbu yang aman dikonsumsi buat kaum muslim.


Bahan:
1.   0,25 kilogram daging ikan tengiri, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2.   0,5 sendok teh air jeruk nipis.
3.   4 buah belimbing wuluh, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
4.   2 buah tomat hijau, masing-masing dipotong menjadi 8 bagian.
5.   1 utas daun bawang, potong tipis.
6.   0,75 liter air putih.
7.   Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.

Bumbu yang dihaluskan:
1.   2 siung bawang putih.
2.   6 siung bawang merah.
3.   Kunyitnya seukuran 1 ruas jari kelingking, dibakar dulu.
4.   2 butir kemiri, sangrai terlebih dahulu.
5.   2 buah cabai merah keriting.
6.   5 buah cabai rawit merah.

Bumbu pelengkap:
1.   2 lembar daun jeruk, buang bagian tulang daunnya.
2.   1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
3.   Jahe seukuran 1 ruas jari kelingking, dimemarkan.
4.   1 lembar daun salam.
5.   Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.


Tips:
1.   Jenis ikan yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2.   Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara membuat sup ikan asam pedas yang sehat dan halal:
1.   Balur daging ikan tengiri dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit untuk mengurangi bau amis.
2.   Panaskan mentega atau margarin sampai meleleh untuk menumis.
3.   Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum dan matang.
4.   Tambahkan bumbu pelengkap, kecuali garam, gula pasir, dan lada putih bubuk.
5.   Tambahkan tomat, tumis sampai layu.
6.   Tuangkan air, masak sampai mendidih.
7.   Masukkan belimbing wuluh, daging ikan tengiri, masak sampai daging ikan matang.
8.   Tambahkan garam, gula pasir, dan lada putih bubuk, aduk sampai larut, matikan api kompornya, taburkan daun bawang.
9.   Letakkan di wadah saji, sup ikan asam pedas yang sehat dan halal siap dihidangkan.

Resep sup ikan asam pedas sehat dan halal ini setara buat 4 porsi atau lebih.
loading...

Subscribe to receive free email updates: