Resep Pepes Ikan Tenggiri Sehat & Halal


loading...
Mungkin, sampai hari ini masih ada orang yang banyak berkomentar (comments) bahwa masakan tradisional lebih mengutamakan rasa yang enak ketimbang aspek kesehatan dari makanan itu sendiri.

Padahal, jika Anda mau melakukan perjalanan wisata kuliner di berbagai daerah di Indonesia, tak sedikit aneka masakan tradisional yang juga mempertimbangkan aspek kesehatan makanan, selain cita rasa yang enak, yang dapat Anda jumpai.

Salah satunya adalah resep pepes ikan tenggiri-yang konon merupakan masakan khas masyarakat Sunda. Selain sehat, makanan ini juga tentu halal.

Selain resep pepes ikan tenggiri yang sehat dan halal ini, masih ada beberapa masakan tradisional lainnya. Misalnya, resep ikan tuna bumbu kuning tanpa santan, resep semur tahu sehat dan halal, serta resep ikan kuah bening asam pedas. Ketiga masakan tersebut tak hanya mengindahkan rasa yang enak, tapi juga aspek sehat dan halal.


Bahan untuk membuat pepes ikan tenggiri sehat dan halal:
1. 300 gram daging ikan tenggiri (tanpa tulang/duri), potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 7 utas kemangi, petik daunnya saja.
3. Daun pisang secukupnya untuk membungkus.
4. Lidi secukupnya untuk menyemat.

Bumbu yang harus dihaluskan:
1. 3 siung bawang putih.
2. 8 siung bawang merah.
3. 3 butir kemiri yang sudah disangrai.
4. 5 buah cabai merah keriting.
5. Kunyit seukuran 2 ruas jari kelingking yang sudah dibakar.
6. Lengkuas seukan 2 ruas jari kelingking.
7. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
8. Garam secukupnya.
9. Lada putih secukupnya.
10. Gula pasir secukupnya.

Bumbu pelengkap:
1. Garam secukupnya.
2. 1 sendok teh air jeruk nipis.
3. 2 buah cabai hijau besar, iris dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.


Tips:
1. Disarankan untuk menggunakan daging ikan tenggiri yang masih segar.
2. Supaya tidak mudah robek, sebelum digunakan, disarankan supaya daun pisang dipanaskan di atas api kompor sampai lentur.


Cara membuat pepes ikan tenggiri sehat dan halal:
1. Balur ikan tenggiri dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
2. Tambahkan garam, balur merata.
3. Masukan ikan tenggiri ke dalam wadah untuk membuat adonan pepes.
4. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk sampai tercampur rata.
5. Ambil adonan pepes secukupnya, letakkan di selembar daun pisang, bungkus dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
6. Semat dengan lidi supaya tertutup rapat. Lakukan langkah 5 dan 6 sampai adonan pepes habis.
7. Panaskan panci untuk mengukus.
8. Kukus pepes sampai matang (lebih kurang selama 45 menit sampai 60 menit), angkat. Sampai di sini pepes ikan tenggiri sudah siap dihidangkan atau dibakar telebih dahulu supaya lebih kering.
9. Bakar pepes di atas bara api sampai daun pisang berubah warna menjadi gelap dan tidak mengeluarkan air, angkat.
10. Pindah ke wadah saji, pepes ikan tenggiri yang sehat dan halal siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep pepes tahu sunda plus daging cincang daun kemangi serta resep pepes udang bakar spesial.

Adapun resep pepes ikan tenggiri sehat dan halal ini setara baut 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: