Resep Salad Kentang Mudah Dibuat Spesial Keju
loading...
Salad merupakan sebuah hidangan yang disajikan dalam kondisi segar. Oleh sebab itu, makanan sehat tersebut umumnya dihidangkan dalam kondisi dingin karena tidak dipanaskan. Namun, karena berbahan kentang, mau tidak mau bahan utamanya itu harus dimasak terlebih dahulu. Karena minim proses memasak, menjadikan hidangan ini mudah dibuat. Spesialnya, salad kentang yang satu ini menggunakan keju.
Resep salad kentang mudah dibuat spesial keju ini sangat cocok dihidangkan sebagai menu pembuka aneka masakan berbahan daging. Tapi, mengonsumsinya jangan terlalu banyak karena kentang mengandung karbohidrat yang tinggi.
Bahan untuk membuat salad kentang mudah dibuat spesial keju:
1. 300 gram kentang.
2. 15 lembar daun lotus, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
3. Olive oil secukupnya.
Bumbu:
1. 100 gram mayones.
2. 1,5 sendok makan keju parmesan yang sudah diparut.
3. Garam secukupnya.
4. Lada putih bubuk secukupnya.
5. 2 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
Tips:
1. Disarankan untuk menggunakan kentang dengan ukuran mini atau kecil.
2. Jumlah keju yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Selain keju parmesan, Anda juga bisa menggunakan keju cheddar yang sudah diparut.
Cara membuat salad kentang mudah dibuat spesial keju:
1. Rebus kentang bersama air putih secukupnya sampai matang, angkat, tiriskan.
2. Kupas kentang yang sudah matang, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera, sisihkan.
3. Masukkan mayones dan bawang putih ke dalam wadah untuk membuat saus, aduk sampai tercampur rata.
4. Tambahkan garam dan lada putih bubuk, serta olive oil, aduk kembali sampai tercampur rata.
5. Susun kentang di wadah saji.
6. Tambahkan lotus, aduk sampai tercampur rata.
7. Siram dengan saus, aduk kembali sampai tercampur rata.
8. Taburkan keju parmesan, salad kentang yang mudah dibuat spesial keju siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep sayur sehat untuk diet: salad bihun.
Adapun resep salad kentang mudah dibuat spesial keju ini setara buat 4 porsi.
loading...