Resep Tongseng Daging Sapi Lezat
loading...
Ingin mencoba resep tongseng yang lebih aman buat kesehatan? Sepertinya kalian harus menyimak resep tongseng daging sapi yang lezat ini. Sebab, ketimbang daging kambing, tentunya daging sapi lebih aman untuk dikonsumsi karena tak sampai menyebabkan tensi darah menjadi tinggi. Syaratnya, dikonsumsi dalam jumlah yang wajar.
Dengan begitu, resep tongseng daging sapi yang lezat ini tentunya dapat dijadikan sebagai alternatif menu makanan untuk menghindari daging kambing yang kurang bersahabat dengan orang yang memiliki riwayat tensi darah tinggi. Untuk mendapatkan tekstur daging yang empuk, disarankan untuk memilih bagian sengkel. Itu karena serat dagingnya lebih lunak.
Bahan untuk membuat tongseng daging sapi lezat:
1. 400 gram daging sengkel, potong-potong.
2. 1 liter air putih.
3. 1,5 liter santan yang dibuat dari 1 butir kelapa.
4. Minyak sayur dan margarin secukupnya untuk menumis.
Bumbu inti (dihaluskan):
1. 4 siung bawang putih.
2. 6 butir bawang merah.
3. 4 buah kemiri yang sudah disangrai.
4. Kunyit yang sudah dibakar seukuran jari kelingking.
5. Jahe yang sudah dibakar seukuran 2 ruas jari kelingking.
6. 1 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai.
Bumbu pelengkap:
1. Lengkuas dimemarkan, seukuran 2 ruas jari kelingking.
2. 2 batang serai gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
3. 2 lembar daun salam.
4. 5 buah cabai rawit merah, diiris-iris tipis.
5. 3 sendok makan kecap manis.
6. 3 butir bawang merah, iris tipis.
7. Gula pasir, garam, dan lada putih bubuk secukupnya.
Bahan pelengkap:
1. Kol secukupnya, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. Bawang merah goreng secukupnya untuk taburan.
3. 2 utas daun bawang, iris tipis.
4. 2 buah tomat merah, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
Tips:
1. Setelah dicuci bersih balur daging sapi dengan larutan air asam jawa untuk mengurangi bau amis.
2. Jumlah cabai yang digunakan dapt disesuaikan selera.
Cara membuat tongseng daging kambing yang lezat:
1. Panaskan minyak sayur dan margarin untuk menumis.
2. Tumis sampai harum bawang merah goreng yang sudah diiris tipis.
3. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun salam, lengkuas, cabai, dan serai, tumis kembali sampai harum.
4. Masukkan daging sapi, tumis sampai berubah warna, tuangkan air putih, masak sampai daging menjadi empuk.
5. Tuangkan santan, masak sambil diaduk (supaya tekstur santan tidak pecah) sampai mendidih.
6. Tambahkan, kol, tomat merah, gula pasir, garam, lada putih bubuk, dan kecap manis, masak sampai kuahnya mengental, matikan api kompornya.
7. Pindah ke wadah saji, lalu tambahkan bahan pelengkap yang belum digunakan, tongseng daging sapi yang lezat siap dihidangkan. Sebagai menu pendampingnya, kalian bisa mencoba resep sate sapi yang empuk halal dan sehat dan resep jus pisang yoghurt.
Adapun resep tongseng daging sapi yang lezat ini setara buat 4 porsi atau lebih. Artinya, tiap porsi akan mendapatkan lebih kurang 100 gram daging sapi.
loading...