Resep Jamur Champignon Goreng Garing Enak


loading...
Jamur champignon adalah nama lain dari jamur kancing. Disebut demikian karena bentuknya hampir bulat, menyerupai kancing baju.

Nah, pada kesempatan ini, Area Halal akan membahas secara tuntas resep jamur champignon goreng. Tak hanya sekadar digoreng seadanya, tapi digoreng hingga garing sehingga memberikan tekstur renyah dibagian luar dan tetap empuk dibagian dalamnya.

Pasti, kuliner ini bakal menjadi sebuah kudapan yang enak dinikmati kapan saja.


Bahan untuk membuat jamur champignon goreng garing yang enak:
1. 0,25 kilogram jamur champignon segar, biarkan utuh atau potong dengan ukuran sesuai selera.
2. 1 butir telur ayam, kocok lepas.
3. 50 gram tepung terigu protein sedang.
5. 100 gram tepung beras.
6. 75 mililiter air es.
7. Minyak sayur secukupnya untuk menggoreng.

Bumbu (dihaluskan):
1. 3 siung bawang putih.
2. garam dan lada putih secukupnya.
3. Kaldu bubuk instan secukupnya.


Cara membuat jamur champignon goreng garing yang enak:
1. Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan air es. Tambahkan tepung terigu, telur ayam, dan tepung beras, aduk sampai membentuk adonan yang kental.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng. Celupkan jamur champignon satu per satu ke dalam adonan tepung, angkat. Masukkan ke dalam minyak sayur yang sudah panas, goreng dengan cara dibolak-balik sampai matang, garing dan berwarna cokelat keemasan, angkat, tiriskan.
3. Susun di wadah saji, jamur champignon goreng. Hidangan kuliner seperti ini sangat cocok bila diberi dressing lemon. Anda bisal melihat bahan serta cara membuatnya pada resep union ring dengan dressing lemon. Selain itu, juga sanga cocok bila dijadikan sebagai bahan tambahan untuk resep selada ayam praktis dan lezat maupun pelengkap untuk resep selada banjar sehat dan halal.

Adapun resep jamur champignon goreng garing enak ini setara buat 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: