Resep Sup Kentang Kuah Kental Menyehatkan


loading...
Resep sup kentang kuah kental ini sangat menyehatkan. Selain beberapa jenis sayuran, pada resep makanan sehat ini juga ditemukan susu segar. Bahan ini digunakan sebagai bahan utama untuk membuat kuah.

Bila suka, Anda juga bisa menambahkan aneka bahan makanan mentah pada resep sup kentang kuah kental menyehatkan ini. Misalnya, daging atau sosis.


Bahan untuk membuat sup kentang kuah kental menyehatkan:
1. 200 gram kentang, kupas, kemudian potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 150 gram wortel, kupas, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
3. 50 gram buncis, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
4. 1,5 sendok makan tepung terigu.
5. 600 mililiter air putih.
6. 150 mililiter susu cair.
7. Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.

Bumbu:
1. 0,5 siung bawang bombay, dicincang lembut.
2. Garam secukupnya.
3. Gula pasir secukupnya.
4. Lada putih bubuk secukupnya.
5. 0,25 sendok teh pal bubuk.
6. Kaldu bubuk instan secukupnya.

Bahan pelengkap:
1. 1 utas seledri, dicincang sampai lembut.
2. Keju cheddar secukupnya, diparut.


Tips:
1. Bila menginginkan rasa peda pada masakan ini, Anda bisa menambahkan cabai merah bubuk.
2. Jenis sayuran yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara membuat sup kentang kuah kental menyehatkan:
1. Kukus kentang sampai matang, haluskan, sisihkan.
2. Rebus wortel dan buncis sampai matang, tapi masih renyah, angkat, tiriskan, sisihkan.
3. Panaskan mentega atau margarin sampai meleleh.
4. Tumis bawang bombay sampai harum.
5. Tambahkan tepung terigu, aduk sampai tercampur rata, kecilkan api kompornya.
6. Tuangkan air putih sambil diaduk sampai licin.
7. Tambahkan garam, lada putih bubuk, gula pasir, pala bubuk dan kaldu bubuk instan, masak sambil diaduk sampai mendidih.
8. Masukkan kentang yang tadi sudah dihaluskan, wortel, dan buncis, masak sambil diaduk sampai mengental dan matang, matikan ai kompornya.
9. Pindah ke wadah saji, taburkan keju cheddar dan seledri, sup kentang kuah kental menyehatkan siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep sup ayam kembang tahu sehat dan halal serta resep sup bakso ikan lebih sehat dengan enak sayur.

Adapun resep sup kentang kuah kental menyehatkan ini setara buat 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: