Resep Omelet Nasi Kari Sosis dan Smoke Beef Praktis untuk Bekal Sekolah


loading...
Omelet atau telur dadar itu tak sekadar mengocok telur membumbui kemudian menggorengnya. Lebih dari itu, ada aneka macam omelet dengan varian yang beragam pula. Salah satunya dalah omelet nasi kari sosis dan smoke beef ini. Resep masakan praktis ini sangat cocok dihidangkan sebagai menu sarapan sekaligus bekal anak sekolah.

Berikut ini penjelasan lengkap dari resep omelet nasi kari sosis dan smoke beef praktis untuk bekal anak sekolah.


Bahan:
1. 200 gram nasi putih dingin.
2. 3 butir telur ayam, kocok lepas.
3. 2 buah sosis, potong-potong.
4. 2 lembar smoke beef, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
5. 1 utas daun bawang, potong-potong.
6. Mentega secukupnya untuk menumis dan menggoreng.

Bumbu omelet nasi kari sosis dan smoke beef praktis untuk bekal anak sekolah:
1. 1 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
2. 0,25 siung bawang bombay, dicincang sampai lembut.
3. 1 sendok teh bubuk kari.
4. 0,25 sendok teh kaldu bubuk instan.
5. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
6. 1 sendok makan saus sambal.
7. 0,5 sendok teh kecap manis.


Tips:
1. Bila ingin rasa yang lebih pedas, Anda bisa menambahkan irisan cabai rawit merah.
2. Diharuskan menggunakan nasi pulun yang sudah dingin. Maksudnya, suhunya normal.


Cara memasak omelet nasi kari sosis dan smoke beef praktis untuk bekal anak sekolah:
1. Panaskan mentega sampai meleleh untuk menumis.
2. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.
3. Tambahkan sosis dan smoke beef, tumis sampai tiga perempat matang.
4. Tambahkan bubuk kari, garam, gula pasir, lada putih bubuk, kaldu bubuk instan, kecap manis, dan saus sambal, tumis sampai tercampur rata.
5. Masukkan nasi putih dan daun bawang, goreng dengan cara diaduk sampai tercampur rata, ratakan permukaanya.
6. Tuangkan telur kocok, goreng dengan api sedang sampai permukaan bawah matang, balik, masak sampai matang, angkat.
7. Susun di wadah saji, taburkan keju cheddar parut bila perlu, omelet nasi kari sosis dan smoke beef siap dinikmati. Simak juga resep jajanan anak sekolah 1 atau resep omelet sosis & nasi putih hangat untuk bekal sekolah.

Resep omelet nasi kari sosis dan smoke beef praktis untuk bekal sekolah ini setara buat 2 porsi. 
loading...

Subscribe to receive free email updates: