Resep Masak Gimbal Udang Enak


loading...
Pernah mendengar gimbal udang? Makanan yang biasa dijadikan lauk ini sangat populer di Semarang. Biasanya, makanan ini dijadikan lauk ketika orang menikmati sayur lodeh (ini resep sayur lodeh enak sedap) atau sayur asem (ini resep sayur asem lengkap dengan bahan dan bumbu rahasianya).

Ada dua bahan utama yang harus siapkan untuk membuat gimbal udang. Yaitu, udang dan adonan tepung. Jenis udang yang digunakan juga dapat disesuaikan selera.


Bahan untuk masak gimbal udang enak:
1. 300 gram udang, kupas.
2. 100 gram tepung beras.
3. 4 sendok makan tepung sagu.
4. 0,5 sendok teh baking powder.
5. 200 mililiter air putih.
6. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bumbu yang harus dihaluskan untuk resep masak gimbal udang enak:
1. 2 siung bawang putih.
2. 1 sendok teh ketumbar.
3. Garam, lada putih bubuk, dan kaldu bubuk instan secukupnya.
4. Kunyit seukuran 1 sentimeter.


Cara masak gimbal udang enak:
1. Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan air putih untuk membuat adonan.
2. Tambahkan tepung terigu, tepung beras, dan baking powder, aduk rata.
3. Masukkan udang, aduk rata.
4. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
5. Ambil adonan secukupnya, tuang ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna cokelat keemasan dan matang, angkat, tiriskan.
6. Pindah ke wadah saji, masak gimbal udang enak siap dinikmati. Simak juga resep petai udang masak tumis atau resep bakso udang kuah segar.

Resep masak gimbal udang enak ini setara buat 4 porsi.
loading...

Subscribe to receive free email updates: