Resep Kopi Susu yang Enak


loading...
Ada banyak cara yang mungkin biasa dilakukan orang untuk meningkatkan stamina. Khususnya, meningkatkan stamina di pagi hari. Minum secangkir kopi susu mungkin bisa dijadikan salah satu alternatif yang enak untuk meningkatkan stamina.

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas resep minuman sehat tersebut. Selain di sore pagi, minuman sehat ini dapat dihidangkan juga sebagai hidangan meningkatkan stamina di petang hari setelah tenaga terkuras untuk melalui segudang aktivita dari pagi hingga siang menjelang petang.

Untuk mengaplikasikan resep kopi susu yang enak sangat mudah. Anda tinggal menyiapkan bahan, kemudian ikuti langkah-langkahnya.


Bahan untuk membuat kopi susu yang enak:
1. 4 sendok teh kopi instan (tanpa ampas).
2. 4 sendok teh creamer rendah lemak.
3. 8 sendok makan susu kental manis.
4. Gula pasir secukupnya.
5. 600 mililiter air putih.

Tips:
1. Buat penderita diabetes, tidak disarankan menggunakan gula pasir terlalu banyak.
2. Selain pagi hari, Anda bisa mengonsumsi minuman sehat ini di siang atau sore hari.


Cara membuat kopi susu yang enak:
1. Rebus air putih hingga mendidih, kecilkan api kompornya.
2. Masukkan kopi instan, aduk sampai tercampur rata.
3. Tambahkam gula pasir dan susu kental manis, aduk lagi sampai larut, matikan api kompornya.
4. Tuangkan ke dalam cangkir saji, tambahkan creamer 1 sendok untuk tiap cangkir, aduk sampai larut, kopi susu yang enak siap dihidangkan. Sebagai refernsi menu sarapan sehat, Anda bisa mencoba untuk mengaplikasikan resep masakan non-kolesterol part 1 serta resep sandwich sederhana isi tuna telur mudah dibuat. Kedua resep makanan sehat itu dapat Anda hidangkan sebagai menu sarapan yang praktis dan spesial.

Adapun resep kopi susu yang enak ini setara buat 4 cangkir ukuran sedang.
loading...

Subscribe to receive free email updates: