Home · Contact · Privacy Policy · Sitemap · Resep Masakan · Cemilan · Minuman Segar · Gaya Hidup

Resep Orek Ikan Teri dan Tomat Hijau Pedas Enak Banget


loading...
Buat kalian yang suka ikan teri dan tomat hijau, pasti bakal suka banget dengan resep yang satu ini. Ya, pada kesempatan ini Area Halal akan mengulas resep orek ikan teri dan tomat hijau pedas yang pastinya enak banget.

Adapun jenis cabai yang digunakan bisa apa saja. Tapi, disarankan untuk menggunakan juga cabai hijau besar. Agar lebih aman dikonsumsi, singkirkan dulu bijinya sebelum diiris serong dan tipis-tipis.

Sedangkan jenis ikan terinya pun boleh apa saja. Baik itu ikan teri asin atau ikan teri segar. Dan sebagai referensi resep kali ini Area Halal sengaja menggunakan ikan teri asin.

orek ikan teri dan tomat hijau enak banget

Kuliner orek atau tumis yang menonjolkan cita rasa asin, gurih, pedas, dan asam ini sangat cocok disantap sebagai menu makan siang. Tapi, tidak menutup kemungkinan juga untuk disajikan sebagai menu makanan sehari-hari, baik sebagai menu sarapan maupun makan malam.


Bahan masak orek ikan teri dan tomat hijau pedas enak banget:
1. 200 gram ikan teri asin, cuci sampai bersih.
2. 4 buah tomat hijau, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
3. 25 mililiter air putih.
4. 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis.

Bumbu masak orek ikan teri dan tomat hijau pedas enak banget:
1. 3 siung bawang putih, iris tipis.
2. 5 siung bawang merah, iris tipis.
3. 2 buah cabai hijau besar.
4. 2 buah cabai merah keriting.
5. Lengkuas seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.
6. 1 lembar daun salam.
7. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
8. 0,125 sendok teh kaldu instan.

Pelengkap:
1. 2 sendok makan bawang merah goreng.
2. 10 buah cabai rawit merah atau hijau utuh.


Tips:
1. Karena menggunakan ikan teri asin, jadi perhatikan betul takaran garam yang digunakan supaya tidak sampai keasinan.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Setelah dicuci bersih, Anda bisa menggoreng ikan teri sampai kering untuk mendapatkan sensasi renyah.
4. Jika suka, Anda bisa menambahkan petai.
5. Penggunakan air tidak perlu terlalu banyak, karena saat diorek atau ditumis tomat hijau akan mengeluarkan sarinya. Fungsi air putihnya hanya untuk mematangkan ikan teri asin dan supaya tidak gosong serta memudahkan bumbu meresap.


Cara masak orek ikan teri dan tomat hijau pedas enak banget:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
3. Tambahkan cabai, lengkuas, dan daun salam, tumis sampai harum.
4. Masukkan tomat hijau, tumis sampai setengah layu.
5. Tambahkan ikan teri dan cabai utuh, tumis sampai tercampur rata.
6. Tuangkan air putih dan semua bumbu yang belum digunakan, tumis sampai matang, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, taburkan bawang merah goreng, orek ikan teri dan tomat hijau pedas yang enak banget ini sudah siap disajikan.

Adapun resep tumis ikan teri dan tomat pedas enak banget ini cukup untuk 4 porsi.
loading...