loading...
Kangkung merupakan salah satu sayur-mayur yang sering terlihat pada aneka masakan tradisional. Mulai dari yang tanpa kuah sampai yang berkuah.
Mulai dari pecel hingga yang dimasak dengan kuah santan. Seperti resep masakan berbahan sayur kangkung yang akan dibahas Area Halal pada kesempatan ini.
Namanya resep sayur kangkung masak pedas. Ingin mencoba? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Mulai dari pecel hingga yang dimasak dengan kuah santan. Seperti resep masakan berbahan sayur kangkung yang akan dibahas Area Halal pada kesempatan ini.
Namanya resep sayur kangkung masak pedas. Ingin mencoba? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan sayur kangkung masak santan pedas:
1. 1 ikat kangkung, petik daunnya saja.
2. 750 mililiter santan yang dibuat dari 0,3 butir kelapa.
3. Minyak sayur secukupnya untuk menumis.
Bumbu sayur kangkung masak santan pedas:
1. 2 siung bawang putih, iris tipis.
2. 4 siung bawang merah, iris tipis.
3. 3 buah cabai merah keriting, iris tipis.
4. 2 buah cabai rawit, iris tipis.
5. 4 keping petai, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
6. Lengkuas seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.
7. 1 lembar daun salam.
8. 2 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya saja.
9. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
Tips:
1. Tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan udang atau ebi pada masakan ini supaya lebih sedap.
2. Jumlah cabai yang digunakan dapat disesuaikan selera.
Cara membuat sayur kangkung masak santan pedas:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan petai sampai harum.
3. Tuangkan satan, masak sambil diaduk sampai menguap.
4. Masukkan kangkung dan tambahkan semua bumbu yang belum digunakan, masak sambil diaduk sampai matang dan meletup-letup, angkat.
5. Pindah ke wadah saji, taburkan bawang merah goreng (jika ada), sayur kangkung masak santan pedas siap dinikmati. Simak juga resep tumis kangkung dan daging ayam sederhana atau resep pecel ndes khas Solo sederhana tapi lezat.
Resep sayur kangkung masak santan pedas ini cukup untuk 4 porsi atau lebih.
loading...