Home · Contact · Privacy Policy · Sitemap · Resep Masakan · Cemilan · Minuman Segar · Gaya Hidup

Resep Perkedel Tempe Sederhana


loading...
Meskipun dibuat secara sederhana, tapi perkedel tempe yang ini punya cita rasa yang enak. Bila ingin membuatnya menjadi lebih spesial, Anda bisa menambahkan kornet dan telur sebagai isiannya atau bahan tambahan. Atau, bisa juga ditambah cabai supaya ada sedikit rasa pedas. Resep makanan sehat dan halal ini juga mudah untuk diaplikasikan. Sama mudahnya dengan membuat resep perkedel tahu daging kornet enak sederhana maupun resep perkedel tahu ikan spesial.

Resep perkedel tempe yang sederhana ini selain enak juga dapat dinikmati sebagai menu sarapan, makan siang, maupun makan malam. Supaya hasilnya sesuai dengan harapan, perhatikan betul bahan dan bumbu yang digunakan.


Bahan:
1. 200 gram tempe, potong dengan bentuk sesuai selera (supaya lebih mudah dihaluskan).
2. 2 utas daun kemangi, cincang sampai halus.
3. 1 butir telur.
4. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bumbu yang dihaluskan:
1. 4 siung bawang putih.
2. 4 siung bawang merah.
3. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
4. 1 sendok teh terasi, dibakar terlebih dahulu.


Tips:
1. Bila suka pedas, Anda boleh menambahkan beberapa buah cabai marah keriting.
2. Telur yang digunakan boleh ditambah. Tapi, pada dasarnya fungsi telur hanya sebagai perekat.


Cara membuat perkedel tempe sederhana:
1. Kukus tempe yang tadi sudah dipotong-potong sampai matang (lebih kurang 20 menit), angkat, haluskan untuk membuat adonan perkedel tempe.
2. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk sampai tercampur rata.
3. Tambahkan telur, aduk sampai tercampur rata.
4. Masukkan daun kemangi, aduk sampai tercampur rata.
5. Ambil adonan secukupnya, bentuk sedemikian rupa sesuai selera. Lakukan langkah ini hingga adonan habis.
6. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
7. Goreng adonan yang sudah dibentuk sambil dibolak-balik sampai berwarna kuning kecokelatan dan matang, angkat, tiriskan.
8. Susun di wadah saji, perkedel tempe sederhana siap dihidangkan. Coba juga resep perkedel ikan tuna atau tenggiri lebih sehat serta resep mendoan renyah sederhana.

Adapun resep perkedel tempe sederhana ini setara buat 4 porsi atau lebih.
loading...